Khasiat Buah Sukun
Kandungan Buah Sukun/100 gram
Zat Gizi :
- Kandungan Energi 103 Kkal
- Kandungan Karbohidrat 27,12 gram
- Kandungan Protein 1,07 gram
- Kandungan Lemak 0,20 gram
- Kandungan Serat 4,9 gram
- Kandungan Vitamin-vitamin
- Kandungan Folic acid 14 miligram
- Kandungan Nicotinic acid 0,900 miligram
- Kandungan Vitamin B6 0.100 miligram
- Kandungan Vitamin B2 0,030 miligram
- Kandungan Vitamin B1 0.110 miligram
- Kandungan Vitamin A 0 IU
- Kandungan Vitamin C 29 miligram
- Kandungan Vitamin E 0,10 miligram
- Kandungan Vitamin K 0,5 miligram
- Kandungan Natrium 2 miligram
- Kandungan Kalium 490 miligram
- Mengandung Potassium 17 miligram
- Mengandung Tembaga 0,084 miligram
- Mengandung Besi 0,54 miligram
- Mengandung Magnesium 25 miligram
- Mengandung Mangan 0,060 miligram
- Mengandung Fosfor 30 miligram
- Mengandung Selenium 0,6 miligram
- Mengandung Seng 0,12 miligram
- Karoten-ß 0 miligram,
- Crypto-xanthin-ß 0 miligram,
- Lutein-zeaxanthin 22 miligram
1. Dapat Mengobati Sembelit
Sembelit merupakan kondisi dimana terganggunya sistem pencernaan. Gangguan ini mengakibatkan usus kesulitan dalam mencerna makanan sehingga proses BAB menjadi tidak lancar. Sukun mempunyai kandungan serat yang cukup tinggi sehingga dapat mengobati sembelit.
2. Dapat Menjaga Kesehatan Jantung
Jantung merupakan oragan yang paling penting untuk manusia. Terganggunya kesehatan jantung dapat menyebabkan tubuh terkena penyakit mematikan seperti serangan jantung. Kesehatan organ ini dapat dijaga dengan mengkonsumsi buah sukun. Kandungan lemak esensial yang ada didalamnya dapat berfungsi untuk menjaga jantung agar tetap sehat.
Baca Juga : Khasiat Buah Semangka Bagi Kesehatan Dan Kecantikan
3. Menurunkan Kadar Gula Dalam Darah
Diabetes merupakan penyakit yang diakibatkan karena darah mempunyai kadar gula yang berlebih. Sukun mempunyai kandungan serat yang dapat berfungsi untuk mengurangi penyerapan gula oleh tubuh. Buah ini juga dapat berfungsi untuk mengontrol gula darah.
4. Dapat Menjaga Kesehatan Tulang Dan Gigi
Kesehatan tulang dan gigi harus dijaga. Terganggunya kesehatan kedua organ ini dapat membuat kita terkena penyakit seperti osteoporosis atau pengeroposan tulang. Buah sukun mempunyai kandungan magnesium, kalium serta kalsium yang berfungsi untuk memelihara kesehatan gigi dan tulang.
Lihat Juga : Khasiat Buah Pepaya Bagi Kesehatan Tubuh
5. Dapat Membuat Kulit Menjadi Lebih Bersinar
Kulit memerlukan nutrisi agar kesehatan dan kecantikannya tetap terjaga. Nutrisi yang diperlukan oleh kulit ialah adanya Vitamin C dan kandungan antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas. Buah sukun mempunyai kandungan antioksidan yang tinggi sehongga dapat mencegah kulit terkena radikal bebas. Buah ini juga berkhasiat untuk membuat kulit menjadi lebih halus dan tampak lebih bersinar.
6. Dapat Menjadi Makanan Diet
Buah sukun mempunyai kandungan yang dapat membuat perut menjadi kenyang dan tahan lama. Buah ini sangat cocok jika dijadikan menu makanan untuk program diet. Buah sukun juga dapat dijadikan makanan pengganti nasi supaya kesehatan tubuh anda tetap terjaga walau sedang diet.
Artikel Lainnya : Khasiat Buah Alpukat Bagi Kesehatan Tubuh
7. Dapat Menjaga Kesehatan Kulit
Sukun mempunyai kandungan Vitamin A, C, E dan K yang sangat baik untuk kulit. Kandungan tersebut dapat berfungsi sebagai penangkal radikal bebas serta menjaga kecantikan kulit. Vitamin C dan E berfungsi untuk menjadikan kulit lebih putih dan bersih. Kandungan tersebut juga dapat mengangkat sel-sel kulit yang mati dan menggantikannya dengan yang baru sehingga kesegaran kulit tetap terjaga.
Itulah manfaat buah sukun yang sempat kami share kepada anda pembaca wikimanfaat.com. Semoga dapat bermanfaat bagi anda dan keluarganya dirumah.
Tolong kerja samanya dengan berkomentar menggunakan bahasa yang sopan, baik, dan bijak