11 Manfaat Daun Cincau Untuk Kesehatan Tubuh | Serba Serbi komplit

11 Manfaat Daun Cincau Untuk Kesehatan Tubuh

Wikimanfaat.com - Cincau yang dikenal sehari-hari berupa jelly yang berwarna hijau atau hitam, terutama terkenal menjadi hidangan pembuka saat bulan puasa Ramadhan bagi Umat Muslim. Rasanya yang netral justru memberikan kesegaran pada saat berdahaga. Jelly ini sendiri sebenarnya merupakan olahan dari daun cincau yang diambil sari patinya sembari dicampur dengan air. Apabila dibiarkan, ia akan membentuk jel seperti yang biasa dijual di pertokoan atau pasar. Sejak zaman dahulu, cincau sudah menjadi obat herbal di Cina dengan banyaknya kandungan bermanfaat di dalam daun tersebut.

Khasiat Daun Cincau

Daun Cincau
Daun Cincau
Kandungan Daun Cincau dalam 100 Gram Cincau Hijau 
  • Kandungan energi 122 kkal
  • Kandungan protein 6 %
  • Kandungan lemak 1 %
  • Kandungan karbohidrat 26 %
  • Kandungan serat kasar 6,23 %
  • Kandungan kalsium 0,1 %
  • Kandungan fosfor 0,1 %
  • Kandungan besi0,0033 %
  • Kandungan vitamin A 107,50 (SI)
  • Kandungan vitamin B1 80 mg
  • Kandungan vitamin C 17 mg
  • Mengandung klorofil 
  • Mengandung komponen polifenol
  • Mengandung saponin
  • Mengandung flavonoid
  • kandungan serat yang cukup tinggi 6.23 gram
Informasi Kandungan dari berbagai sumber termasuk kementrian kesehatan RI.

Berikut 11 Manfaat yang terdapat pada daun cincau :

1. Meredakan Demam
Salah satu manfaat cincau adalah menurunkan suhu tubuh, sehingga dapat digunakan untuk mengatasi panas dalam dan demam. Untuk ini, daun cincau dapat dijadikan jelly, lalu dikonsumsi untuk meredakan gejala-gejala panas dalam.

2. Sebagai anti-inflamasi
Daun cincau mengandung alkaloid bisbenzilsokuinolin dan S,S-tetandrin. Zat ini bersifat sebagai anti-inflamasi atau bekerja mengobati radang yang ada di tubuh. Caranya cukup mudah, daun cincau dilumatkan hingga lembut, lalu ditempelkan di bagian yang meradang. Kalau radang telah bernanah, daun cincau ini dapat membantu mengeluarkan nanah. Antibakterinya juga dapat mencegah infeksi luka lebih lanjut.

3. Melancarkan Pencernaan
Direktorat Gizi Departemen Kesehatan menemukan kandungan serat kasar dalam jel cincau sebesar 6,23 gram dalam setiap 100 gram jelnya. Serat ini sangat berguna untuk melancarkan pencernaan, sehingga dapat meredakan sembelit.

Baca juga : Manfaat Daun Sambiloto untuk Tubuh

4. Menghambat Pertumbuhan Sel Tumor
Adapula kandungan lain dalam daun cincau, yaitu isokandrodenderin. Zat ini dipercaya dapat mencegah berkembangnya sel tumor.

5. Sebagai Pengendur Otot

Anda pernah merasakan otot terasa tegang dan kaku? Bisa jadi itu saatnya mengonsumsi cincau. Kandungannya yang lain dimetil kurin 1-dimetoidida dapat bekerja mengendurkan otot-otot yang kaku setelah bekerja keras.

6. Obat Diabetes Melitus
Daun cincau juga dipercaya untuk mengobati diabetes melitus. Senyawa bisbenzilsokuinolin dan klorofil dapat menstabilkan kadar gula dalam darah dengan cara memperbaiki kerja hormon insulin yang dihasilkan oleh kelenjar pankreas. Untuk mengobati diabetes ini, konsumsi air rebusan daun cincau 200 ml 2 kali sehari secara teratur.

7. Pengobatan Hipertensi
Hipertensi umumnya disebabkan oleh penyumbatan peredaran darah akibat vasokontriksi, atau penyempitan pembuluh darah. Konsumsi daun cincau dapat melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi lancar dan tekanan darah menurun. Hal ini karena daun cincau mengandung senyawa S,S-tetandrin. Anda cukup mengonsumsi daun cincau 3 kali seminggu untuk menurunkan tekanan darah.

Lihat Juga : Manfaat Daun Gedi Bagi Kesehatan Tubuh

8. Mencegah Kanker Pada Ginjal
Ditemukan pula bahwa senyawa Alkaloid bisbenzilsokuinolin dan S,S-tetrandine dapat mencegah kanker pada ginjal.

9. Mengobati Keracunan Udang
Senyawa-senyawa yang terdapat pada daun cincau juga dapat menawarkan racun dari udang. Daun cincau yang digunakan adalah daun cincau hijau, yang diambil sari patinya dari 5-10 lembar daun dan dimakan dengan gula jawa.

10. Mengobati Vertigo

Daun cincau juga diperaya dapat dijadikan obat untuk vertigo. Untuk penyakit ini, yang digunakan adalah daun cincau hitam, yang bisa dikonsumsi dalam bentuk apapun. 

11. Mencegah Osteoporosis
Daun cincau mengandung mineral, seperti kalsium dan fosfor, yang berguna untuk meregenerasi sel-sel yang sudah rusak, sehingga dapat menjaga kesehatan tulang pada usia lanjut.

Demikian 11 manfaat daun cincau untuk kesehatan tubuh,semoga bermanfaat dan dapat dijadikan sebagai makanan kesukaan sekaligus dapat menjadi obat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh kita. wikimanfaat.com

Tolong kerja samanya dengan berkomentar menggunakan bahasa yang sopan, baik, dan bijak